get app
inews
Aa Read Next : Oknum Polisi Diduga Peras Pengusaha Moke Belasan Juta Rupiah

Keakraban Karutan dan Danlanal Maumere dalam Silahturahmi

Rabu, 21 September 2022 | 16:58 WIB
header img
Danlanal Maumere yang baru Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan mendapat pengalungan selamat datang dari Kepala Rutan Kelas IIB Maumere, Antonius Semuki, ketika mengunjungi Rutan Maumere, Rabu, (21/9/2022).

Maumere, iNewsFlores.id - Suasana keakraban dan kekeluargaan terasa saat Kepala Rutan Kelas IIB Maumere, Antonius Semuki menerima kunjungan Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Maumere yang lama, Kolonel Laut (P) Dwi Yoga Pariyadi, M. Tr Hanla., M.M.,CTMP, Rabu (21/9/2022).

Kedatangan Dwi Yoga bersama Danlanal Maumere yang baru yakni Kolonel Laut (P) Ady Dharmawan. 

Kunjungan orang nomor satu di Lanal Maumere dalam rangka silaturahmi ini disambut hangat oleh Karutan Maumere bersama jajaran Rutan Kelas IIB Maumere. 

Disaksikan  iNewsFlores.id, setelah tiba di Rutan Kelas IIB Maumere, Karutan langsung mengajak rombongan berkeliling melihat situasi blok hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dan berkesempatan bertatap muka bersama WBP di selasar Kapela Rutan. 

Dalam arahannya, Kolonel Dwi Yoga memberikan nasihat kepada WBP agar selalu mentaati peraturan yang berlaku dalam lingkungan rutan maupun dalam kehidupan bermasyarakat. 

Ia juga meminta agar WBP ikhlas menjalani masa hukuman, memperbaiki diri dan berjanji agar tidak mengulangi kesalahan yang pernah dibuat. 

Kolonel Laut Dwi Yoga juga mengapresiasi kinerja Karutan dalam menata lingkungan rutan yang bersih dan asri. Rombongan meninggalkan rutan usai foto bersama.

Editor : Yoseph Mario Antognoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut