Tak Terima Didemo, Dosen Universitas Muhammadiyah Maumere Adu Jotos dengan Mahasiswa

Joni Nura
Aksi baku jotos antara mahasiswa Universitas Muhammadyah Maumere dengan dosen. Foto: iNewsFlores.id/Joni Nura

Maumere, iNewsFlores.id - Aksi tak terpuji dilakukan seorang dosen dan seorang tenaga pendidikan di Universitas Muhammadiyah Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur pada Kamis (10/10/2024) siang. 

Keduanya terlibat adu jotos dengan sejumlah mahasiswa yang tengah melakukan aksi demo di gedung Rektorat Universitas Muhammadiyah Maumere. 

Aksi yang diinisiasi oleh Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Maumere ini sebelumnya berjalan damai. Namun, berlangsung ricuh akibat dosen dan tenaga pendidikan itu datang dan langsung memukul seorang peserta aksi.

Massa aksi pun membalas pukulan  hingga harus dilerai mahasiswa lainnya. Kejadian ini berlangsung saat massa aksi tengah berdialog dengan Rektor Universitas Muhammmadiyah Maumere. 

Aksi baku kejar di halaman kampus pun terjadi antara dosen dan para mahasiswa yang sedang melakukan unjuk rasa. 

Ketua Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Maumere, Idhar menyesalkan aksi pemukulan yang dilakukan dosen dan tenaga pendidikan ini. 

Menurutnya, aksi yang dilakukan adalah aksi damai untuk mempertanyakan keputusan pihak universitas yang melarang sejumlah mahasiswa untuk mengikuti kuliah, hanya karena alasan mengikuti kegiatan pengkaderan organisasi selama tiga hari. 

Karena itu, kata Idhar, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Maumere menuntut ada itikad baik dari sang dosen dan tenaga pendidikan itu. Jika tidak, keduanya akan dilaporkan ke pihak berwajib.  

Rektor Universitas Muhammadiyah Maumere, Erwin Prasetyo juga turut menyesalkan kejadian adu jotos antara mahasiswa dan dosen serta tenaga pendidikan di kampusnya. 

Karena itu, kata Erwin, pihak universitas akan melakukan langkah mediasi antara kedua pihak. 

Hingga saat ini pihak universitas tengah melakukan mediasi agar persoalan di internal kampus ini segera diselesaikan.

Editor : Yoseph Mario Antognoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network