Borong, iNewsFlores.id - Beragam kegiatan dilakukan dalam menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 di setiap daerah.
Seperti halnya dilakukan oleh Pemerintah Manggarai Timur, dengan melaksanakan
pameran (Expo) pendidikan yang melibatkan ratusan siswa dari berbagai sekolah baik jenjang Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Winsen Talam mengatakan bahwa pameran ini bertujuan untuk mendorong satuan pendidikan dari berbagai sekolah untuk mempresentasikan hasil belajarnya.
Dalam pameran ini siswa dan guru menampilkan berbagai kegiatan yakni Story Telling, Lomba Tari, Lomba Tutur, Lomba Pop Singer, Lomba Puisi dan Lomba pidato, serta Lomba Inovasi Guru.
"Pendidikan yang didukung Pemda Matim guna mengaktualisasikan minat bakat dan kemampuan dari para peserta didik. Serta menekan mereka untuk selalu dijiwai konsep belajar," kata Winsensius pada Jumat (11/8/2023).
Menurutnya, kegiatan Expo Pendidikan juga bertujuan agar para siswa/siswi memiliki berbagai kecakapan yang tidak hanya qqq didapatkan dalam proses belajar di sekolah tetapi juga didapatkan di luar kelas.
Sementara, salah satu guru, Wili Vinsen, mengatakan bahwa minat bakat siswa perlu didukung dan difasilitasi sebagai upaya pengembangan karakter para peserta didik. Salah satu wadah untuk mengekspresikannya melalui kegiatan Expo Pendidikan.
Kata Vinsen, untuk mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya Profil Pelajar Pancasila yaitu melalui implementasi pembelajaran berbasis Project Based Learn atau berbasis proyek. Metode ini melalui pembelajaran kolaborasi antar peserta didik.
Terselenggaranya kegiatan Expo tersebut, Wili Vinsen, mengapresiasi dan sangat mendukung dengan adanya kegiatan Expo Proyek ini. Karena ini sebagai wadah dan memiliki pengalaman yang menyenangkan.
Editor : Yoseph Mario Antognoni