Labuan Bajo, iNewsFlores.id - Organisasi masyarakat Pemuda Manggarai Barat Bersatu (PMBB) melakukan kegiatan bersih-bersih sampah di area Waterfront Labuan Bajo, Kabupten Manggarai Barat, Sabtu 15 Juli 2023 pagi.
Kegiatan tersebut juga diikuti Kepolisian Perairan dan Udara (Polairud) Polres Mabar; TNI-AL; Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP).
Ketua PMBB, Obe Hormat mengatakan bahwa kegiatan itu untuk menindaklanjuti kesepakatan bersama anggota PMBB yakni melakukan kegiatan bakti sosial 2 kali sebulan.
Selain itu juga untuk mendukung semangat pemerintah Kabupaten Manggarai Barat dalam menjaga kebersihan Labuan Bajo.
"Pemerintah punya keterbatasan, kita juga begitu. Mari kita sama-sama mendukung dan membantu pemerintah dengan tidak membuang sampah sembarangan. Kita juga tidak sendiri, tapi mengajak sejumlah instansi" katanya.
Kegiatan itu juga dalam rangka mensosialisasikan diri kepada masyarakat setempat terkait keberadaan PMBB.
Obe berpesan untuk masyarakat khususnya para pemuda di Labuan Bajo agar menjaga dan merawat Labuan Bajo demi kenyamanan kita sendiri maupun tamu yang datang. Apalagi Labuan Bajo ini sudah jadi pariwisata super premium.
"Mari kita memulai dengan memelihara sekeliling kita, memberikan edukasi kepada warga sekitar untuk sama-sama menjaga kebersihan" katanya.
Sementara Kasat Polairud Polres Mabar, AKP Wayan Merta, mengaku mendukung penuh kegiatan yang dilakukan PMBB. Bahkan ia juga mengerahkan anggotan untuk bersama-sama lakukan kagitan bersih di Waterfront Labuan Bajo.
"Prinsipnya kegiatan ini kita dukung, kita suport dengan personil karena ini untuk lebersihan bersama" katanya.
Ia berharap agar PMBB jadikan ini sebagai kegiatan yang rutin. AKP Wayan Merta berkomitmen mendukung seluruh kegiatan yang berdampak positif untuk masyarakat Manggarai Barat.
"Pesan untuk masyarakat, harus peduli dengan kebersihan ini terutama yang melaksanakan aktivitas di area waterfron untuk tidak membuang sampah sembarangan" katanya.
Untuk diketahui, selain melakukan kegiatan bersih-bersih sampah. Sebelumnya, PMBB juga melakukan berbagai kegiatan seperi kegiatan berbagi kasih, ikut mengamankan pelaksanaan ASEAN Summit 2023, maupun kegiatan lainnya.
Editor : Yoseph Mario Antognoni