Sejumlah Sekolah di Manggarai Timur Direhab Menggunakan Dana Pokir DPRD

Iren Leleng
Salah satu kondisi bangunan sekolah di Kabupaten Manggarai Timur. Foto: iNewsFlores.id/Iren Leleng

Borong, iNewsFlores.id - Pembangunan sarana dan prasarana pendidikan di sejumlah sekolah baik jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kecamatan Lamba Leda Timur, Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) masih menjadi masalah serius. 

Terhadap hal itu membuat wakil ketua II DPRD Manggarai Timur, Bernadus Nuel, manfaatkan dana Pokok-pokok pikiran (Pokir) pada tahun 2023 ini untuk membangun sarana dan prasarana di sejumlah sekolah yang ada di Kecamatan Lamba Leda Timur.

"Karena keterbatasan anggaran APBD, dana Pokir saya tahu 2023 ini, diprioritaskan untuk bangun sarana dan prasarana pendidikan, di beberapa  desa di Kecamatan Lamba Leda Timur," ujar Bernadus Nuel, Selasa (28/02).

Bernadus Nuel, menyatakan kesiapannya untuk membantu persoalan fasilitas pendidikan di daerah itu. Karena hingga saat ini masih banyak satuan pendidikan baik dari SD hingga SMP mengalami kendala gedung sekolah sebagai faktor penting kemajuan pendidikan.

Bernadus pun merincikan sekolah-sekolah di Kecamatan Lamba Leda Timur, yang mendapatkan jata Pokir pada tahun 2023.

Pertama, rehab ruangan kelas dan penggusuran lapangan upacara SDI Wae Dara.

Kedua, pembangunan ruangan guru dan penggusuran lapangan upacara SDI Reca.

Ketiga, pembangunan Ruangan Kelas Baru (RKB) SMPN Satap Reca.

Keempat, pembangunan ruangan guru SDI Lawir.

Kelima, penggusuran lapangan upacara SDI Golo Nderu.

Keenam, penggusuran lapangan upacara SDK Colol II.

Ketujuh,  rehab ruangan kelas SDK Pandang Arus, dan pembangunan tembok penahan tanah.

Kedelapan, pembangunan Ruangan Kelas Baru, dan pengadaan meubelair di SMPN 12 Poco Ranaka.

Editor : Yoseph Mario Antognoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network